Guna melindungi ibu hamil dari malaria di daerah endemis tinggi-Kab manokwari, serta meningkatkan capaian dan pengunaan kelambu pada Ibu hamil sesuai dengan kebijakan integrasi program Malaria-KIA bahwa seluruh ibu hamil kunjungan 1 ke Puskesmas diberikan kelambu berinsektisida dan dilakukan screening malaria, hari ini Dinkes Kab Manokwari (Kasie P2P Pak Rahimi dan PJ Malaria – Bu Trence) melakukan distribusi kelambu ke PKM Wosi, PKM Maripi, PKM Sowi dan PKM Warmare. Kelambu langsung diterima oleh PJ Malaria dan Bidan Koordinator di tiap puskesmas. Disela-sela pendistribusian tersebut, juga dilakukan sosialisasi singkat terkait kebijakan ini dan mekanisme pelaporannya melalui Sistem Informasi dan Surveilan Malaria (SISMAL). Pendistribusian akan dilanjutkan ke 11 puskesmas tersisa dalam waktu berjalan.
Distribusi Kelambu
